Subscribe:

Ads 468x60px

Apr 10, 2012

Mobil terbang pertama di dunia

Dari harian Tribun Jabar edisi 10/04/2012 ada berita :
Perusahaan AS Terrafugia mengeluarkan produk mobil purwa rupa yang bisa dipakai bukan hanya di darat tapi juga terbang di udara dan diberi nama Transition.
Menurut perusahaan pembuatnya dalam pameran mobil Internasional New York bahwa Transition merupakan kendaraan pertama di dunia  yang bisa memenuhi standar penerbangan Internasional FAA dan keselamatan lalulintas darat NHTSA.
Kendaraan tersebut sebelumnya telah sukses menjalani uji terbang di Bandara Internasional  Plattsburgh dekat montreal, Kanada bulan lalu dan terbang dengan ketinggian 1400 kaki atau sekitar 462 meter di atas permukaan bumi selama delapan menit.
Dengan kapasitas bahan bakar sebesar 87 liter bahan bakar jenis premium oktan 91 dengan konsumsi 6,7 liter / 100 km di darat dan 8,4 liter / 100 km di udara anda bisa masuk SPBU biasa untuk mengisi bahan bakar. Dengan kapasitas jarak terbang sejauh 1.035 km dalam satu tangki penuh bahan bakar, secara teori kendaraan ini bisa melakukan perjalanan non domestik.
Transition akan tersedia tahun depan dengan harga 279.000 USD atau sekitar Rp. 2,5 miliar dan sejauh ini sudah ada 100 orang yang memesan.


Teringat firman Alloh SWT :
Hai jama'ah jin dan manusia, jika kamu sanggup menembus (melintasi) penjuru langit dan bumi, maka lintasilah, kamu tidak dapat menembusnya kecuali dengan kekuatan (QS Ar Rahman 33)

Semoga hal ini tidak menjadi sarana bagi manusia untuk lebih merusak bumi Alloh SWT ini.
Allohu Akbar Wa laa haula walaa quwwata illa billahil 'aliyyil azhiim

0 komentar:

Post a Comment